Staycation di Rumah Marto, Purwokerto


The wrong person will give you less than what you’re worth but that doesn’t mean that you have to accept it

By Sonya Parker

 

Hello World!

Purwokerto, April 2018

Purwokerto yang terletak di Jawa Tengah memiliki wisata alam yang keren, salah satunya Baturraden. Sudah lama aku ingin sekali mengunjungi Baturraden di Purwokerto hingga akhirnya baru kejadian mengunjungi Purwokerto setelah diajak Dita untuk explore wisata Purwokerto. Untuk menjelajah Purwokerto dari Jakarta pas weekend bisa banget. Aku dan Dita berangkat dari Jakarta jam 10 malam tepatnya Stasiun Gambir. Lama perjalanan dari Jakarta ke Purwokerto dengan kereta tidak lama karena jam 3 pagi kami sudah tiba. Rencana kami di Purwokerto hanya 2 hari saja, Sabtu dan Minggu. Maklum masih buruh kantoran sehingga hanya punya waktu libur di hari weekend saja. Jadi harus memanfaatkan waktu libur dengan travelling karena liburan itu baik buat jiwa dan raga. Hehe:)

Selama di Purwokerto, aku dan Dita menginap di Rumah Marto, Purwokerto. Awalnya kami sempat khawatir bagaimana cara ke Rumah Marto dari stasiun kereta Purwokerto. Tapi ternyata mudah sekali yaitu dengan mobil yang sudah menunggu di stasiun, tinggal telepon terus kasih tahu alamat terus diantar sampai alamat, waktu itu Rp50.000 berdua dari stasiun ke penginapan. Alasan kami menginap di rumah Marto karena merupakan rumah Joglo dan unik serta sewa semalamnya lumayan ramah di kantong. Dengan mobil kami diantar rumah Joglo, satu-satu rumah Joglo di daerah itu padahal kami sampainya jam 3 pagi.

Rumah Marto

Meski kami datang kepagian, tapi Ibu Vani, penjaga rumah Marto siap siaga dan langsung dengan gesit membuka gerbang pagar buat kami setelah kami memencet bel dan menelepon rumah. Setelah rumah di buka, aku kagum dengan rumah Marto karena bangunannya masih tradisional terbuat dari kayu. Pekarangan rumahnya juga luas sehingga sangat kondusif bagi yang membawa mobil.

Aku dan Rinta langsung masuk ke kamar yang terdiri dari 2 kasur, TV dan AC. Saking capeknya perjalanan kereta meski keretanya nyaman banget karena kami ngambil kereta eksekutif tapi tiba di kamar langsung tepar. Habis kamarnya empuk sekali!

Saking empuknya kami baru bangun jam 9 pagi. Kemudian pas bangun eh makanan sudah siap. Si Ibu Vina sudah menyediakan kopi, teh dan Mendhoan, makanan khas Purwokerto. Mantap kan? Baru bangun udah ada makanan 🙂

Rumah Marto

Hal yang aku suka dari Rumah Marto itu “hommy” dan makanannya juga sedap. Saking nyamannya dirumah Marto kami sampe mager dan berakhir jadi staycation seharian di Rumah Marto. Padahal niatnya mau keluar dan menjelajah wisata Purwokerto.

Ibu Vani juga menyiapkan sarapan buat kami harusnya sih untuk makan pagi, tapi kami malah makan siang. Kerjaanku ama Dita seharian yah itu makan dan tidur terus sesekali nongkrong di ruang tamu yang luas sekali. Betah lama-lama di Rumah Marto! Pas di rumah Marto itu benar-benar membuatku terobati akan rindu kampung halaman karena memang makanannya makanan rumahan banget dan rumahnya nyaman.

Tempat yan aku suka itu di depan kamar kami, berupa meja dan bangku dari kayu. Paling seru menghabiskan waktu seharian. Ini adalah staycation pertamaku, dan rasanya benar-benar membuat betah.

Rumah Marto

Rumah Marto juga bisa dijadikan sebagai tempat resepsi pernikahan karena rumah dan pekarangan yang luas. Kata Ibu Yeni, seminggu sebelum kedatangan kami, rumah Marto telah dijadikan sebagai resepsi pernikahan.

Nah bagi yang ramean pas jalan-jalan bareng teman, bisa juga menginap di ruang tamu yang luasnya cocok buat ramean. Terus rumah Marto juga bersih banget loh, dari ujung ke ujung gak ada sampah maupun debu. Itu juga mugkin yang bikin nyaman dan lupa kalau ke Purwokerto baru pertama kali dan belum kemana-mana.

Menurut pengalamanku menginap di Rumah Marto itu seru sekali, cocok untuk staycation dan harganya juga lumayan ramah di kantong. Jika kembali ke Purwokerto lagi, pengen nginap lagi di Rumah Marto tapi pengennya sih bawa suami dan anak hehe 😀 (ini mipi dulu)

Rumah Marto

Harga Penginapan di Rumah Marto

Rp330.ooo/malam bisa muat 2 orang

Telepon Rumah Marto

+62 281 7772294

Alamat Rumah Marto

Jalan Arsantaka No. 33

Purwokerto Utara,

Purwokerto

Jawa Tengah

Cara membooking penginapan di Rumah Marto

Bisa menelepon ke nomor telepon terus lakukan reservasi atau bisa juga melalui aplikasi Agoda, airb n b dan booking.

Salam

Winny

Published by Winny Marlina

Indonesian, Travel Blogger and Engineer

19 thoughts on “Staycation di Rumah Marto, Purwokerto

  1. Yang bener Baturraden kak Win. Nanti dimarahin sama orang pwt loh wkwkwk
    Kalo aku dulu nginepnya di Baturradennya langsung. Heheh~

      1. Saya klo ke Purwokerto nginepnya di rumah sodara sih, tapi pengen nyobain juga ih kesini. Ini pakai airbnb kan ya mbak ?

Leave a reply to winnymarlina Cancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.